Thursday, March 15, 2007

Puding Lapis Karamel

Bahan I:
Karamel
* 200 gr gula pasir
* 300 ml air hangat

Puding
* 300 ml susu
* 1 bungkus agar bubuk
* 50 gr gula pasir
* 2 putih telur
* 25 gr gula pasir

Bahan II:
* 200 ml air
* 1/2 bungkus agar bubuk
* 50 gr gula pasir

Cara membuat:


  1. Buat karamel, gosongkan gula pasir sampai lumer. Tambahkan air hangat, aduk rata. Dinginkan, lalu bagi menjadi dua bagian.
  2. Ambil 1 bagian karamel, tambahkan susu, 50 gr gula pasir dan agar, lalu didihkan sambil diaduk. Kocok putih telur sampai setengah kaku, tambahkan 25 gr gula pasir sambil dikocok kaku.
  3. Masukkan adonan agar ke dalam kocokan putih telur sambil dikocok rata. Tuang adonan ke dalam loyang 20 cm, bekukan.
  4. Buat lapisan II, rebus sisa karamel dan bahan II sambil diaduk hingga mendidih dengan api kecil.
  5. Tuang ke atas lapisan I lalu bekukan. Potong- potong puding lalu sajikan. untuk 10 potong

No comments: